Benar gak sih?
Secara kata “apartemen” saat ini diidentikkan dengan sesuatu yang “mewah”, “berkelas”, “sosialita” dan “modern”. Bahkan tidak sedikit yang menganggap apartemen sebagai ajang gaya-gayaan kaum borjuis. Tapi benar tidak sih anggapan seperti itu?
Jawabannya bisa benar, bisa juga tidak. Tergantung dari sudut pandang mana kita melihatnya. Sementara jawaban yang paling pasti adalah peminat apartemen yang memang meningkat dari tahun ke tahun. Dan sebagian besar dari mereka adalah kaum millenial atau generasi Y yang notabene hidup di zaman digital dengan industri 4.0 (baca : industri empat poin nol). Usia kaum millenial pun kebanyakan usia produktif.
Menurut Direktur utama Bank BTN Maryono dalam sebuah wawancara belum lama ini, generasi Y atau kaum millenial inilah yang akan mendominasi pangsa pasar properti di tahun-tahun mendatang. Bahkan jumlah kaum millenial yang dimaksud diprediksi akan mencapai 142 juta jiwa di tahun 2020. Fakta tersebut diperkuat dengan pernyataan lanjutan bahwa hunian apartemen akan terus melonjak peminatnya dari tahun ke tahun. (sumber: spacestock)
Menanggapi hal tersebut, tak heran jika para pelaku bisnis berlomba-lomba untuk meningkatkan aset dan lahan bisnis mereka. Terutama di bidang properti, dan lirikan yang paling teratas adalah rumah susun atau apartemen. Hmm…. lirikan yang tepat tidak sih sebenarnya?
FAKTOR PENENTU
Kota besar adalah satu dari sekian alasan terkuat kenapa orang memilih tinggal di apartemen. Karena kota besar memiliki sejuta kesibukan yang membuat manusianya selalu “melek”. Kenapa begitu? Tentu saja karena aktivitas bekerja di sana seakan tak pernah berhenti.
Jakarta adalah kota yang saya sebutkan tadi ya. Kota megapolitan, ibukota negara, kota yang tak pernah tidur. Batavia kota tertua. Dan sebutan maha dasyat lainnya. Sampai-sampai banyak yang hijrah ke sana demi mendapatkan penghidupan yang lebih baik.
Orang-orang termasuk “kita” seakan sudah didroktin bahwa Jakarta adalah solusi untuk hidup lebih baik. Itulah kenapa banyak pebisnis yang mengembangkan usahanya di sana. karena dekat dengan pusat pemerintahan dan fasilitas negara lainnya. Tidak heran jika pembangunan begitu pesatnya di Jakarta seiring dengan pertumbuhan ekonomi yang terus merambat naik. Salah satu pembangunan yang naik daun adalah apartemen Jakarta.
JAKARTA SEBAGAI PUSAT BISNIS
Jakarta menyediakan banyak fasilitas yang dibutuhkan para penduduknya. Mulai gedung perkantoran, perumahan, sampai apartemen. Semuanya diadakan untuk menunjang kehidupan masyarakat di zaman yang makin modern ini.
Pembangunan yang terus menerus berlangsung tentu saja membawa perubahan siginifikan terhadap kondisi di sana. sebut saja jumlah manusianya yang terus bertambah. Sehingga Jakarta menjadi kota kecil dengan padat penduduk.
Yaitu sejumlah kurang lebih 10,6 juta jiwa berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik DKI Jakarta pada Maret 2019. Dengan penyumbang terbanyak adalah usia produktif (15-64 tahun) sejumlah 7,5 juta jiwa (sumber : databoks.katadata.co.id)
Tapi dari sejumlah penduduk tersebut, Jakarta Selatan menjadi favorit untuk dijadikan tempat tinggal daripada daerah Jakarta yang lain. Kenapa? Ini dia alasannya.
- Transportasi memadai
Jakarta Selatan memiliki akses stasiun dari Stasiun Universitas Pancasila sampai stasiun Manggarai. Transportasi ini tentu saja menjadi penghubung paling menentukan bagi pebisnis maupun pekerja yang selalu sibuk. Sehingga pembangunan apartemen di sekitar pusat trasportasi menjadi posisi strategis yang banyak dicari.
2. Pusat perkantoran
Banyak pusat perkantoran yang berada di Jaksel. Sebut saja Jalan Gatot Subroto, Kuningan dan Cawang. Tentu saja ini menjadi poin tersendiri bagi pebisnis maupun karyawan untuk tinggal di sana.
- Banyak lokasi wisata.
Kebun binatang Ragunan dan kampung Budaya Betawi Situ Babakan adalah dua lokasi wisata yang menarik banyak peminat. Pengunjungnya bisa membludak di hari libur. Sehingga menjadikan Jaksel sebagai tujuan rekreasi akhir minggu bersama keluarga tercinta.
- Banyak tempat hangout anak muda.
Blok M, Tebet, Kuningan dan Kemang adalah tempat hangout paling popular di kalangan anak muda. Ini tentu menjadi ladang bisnis tersendiri yang menarik banyak pengunjung. Dengan adanya apartemen di sekitar pusat hangout anak muda, menjadikan bisnis properti ini makin meningkat saja bukan.
Dan…. solusi dari keempat keunggulan di atas adalah keberadaan apartemen dengan segudang fasilitas di dalamnya. Diantaranya pusat pembelanjaan, taman, area jogging, tempat fitness sampai lokasi menuju titik strategis yang selalu dikedepankan. Sehingga pelaku bisnis tidak perlu pusing memikirkan kekurangan dalam kehidupan mobile-nya. Ibaratnya punya apartemen, seperti punya paket lengkap. Sehingga jatuhnya bisa lebih hemat. Iya gak sih?
Eiit, jangan berpikir kalau kita harus membeli apartemen untuk mendapatkan semua fasilitas yang dibutuhkan ya. Karena sekarang apartemen bisa disewa loh. Bukan hanya tahunan, tapi bisa juga bulanan dan bahkan harian. Boleh bilang “Yes” ya. Karena biaya sewa apartemen ternyata bisa lebih kecil daripada hotel loh.
Apartemen Branz Simatupang misalnya.
Berlokasi di jalan R.A Kartini no 10 RT.10/RW 4, Cilandak, Jakarta Selatan. Apartemen yang memiliki luas 63 meter persegi ini mempunyai satu kamar tidur besar dan satu kamar mandi. Lengkap dengan furniture di dalamnya. Mulai dari kulkas, tv dan lain-lain.
Fasilitas yang diberikan pun beragam. Mulai kolam renang dalam dan jacuzzi, kolam renang luar yang lebih luas, tempat senam dan ruangan yoga. Taman jogging yang luas, pusat pembelanjaan seperti supermarket dan coffee shop. Serta ruangan meeting dan juga perpustakaan.
Letaknya 800 meter dari Fatmawati MRT station (dengan waktu jalan sekitar 7 menitan). Apartemen ini disewakan seharga USD 1800/ bulan .
Ada lagi apartemen kebagusan city yang disewakan mulai dari Rp 290.000 per hari atau Rp.800.000 per 3 hari. Dan kalau mau lebih hemat bisa sewa selama dua minggu dengan biaya per harinya Rp 230.000. Hemat kan.
Kondisi ruangannya memang tidak sekelas Branz Simatupang. Tapi cukup bagus dengan keberadaan tempat tidur besar 160 x 200 merek romance baru, AC LG, Kitchen set, kompor dan penghisap asap, TV sharp LED 32 inchi dan furniture lainnya yang lengkap. Luasnya 22 meter persegi sehingga cocok dipakai sendiri atau berdua dengan pasangan. Hmm…
PILIHAN TEPAT
Pembangunan apartemen Jakarta Selatan juga makin berkembang loh karena termasuk daerah strategis yang dekat dengan keempat keunggulan di atas. Wilayah ini terbagi dalam 10 kecamatan yaitu Kebayoran Baru, Kebayoran Lama, Cilandak, Pasar Minggu, Jagakarsa, Pesanggrahan, Mampang Prapatan, Tebet, Setiabudi dan Pancoran. Bahkan di daerah Kemang, Senayan, Gandaria, Kuningan dan TB Simatupang dikenal sebagai wilayah paling populer apartemennya.
Nah buat teman-teman yang mencari apartemen Jakarta Selatan, ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan. Diantaranya :
- Tipe apartemen
Apartemen Jakarta terutama apartemen Jakarta Selatan memiliki beberapa tipe. Sehingga bisa disesuaikan dengan budget teman-teman loh. Luas apartemen dan jumlah kamar menentukan tinggi rendahnya harga sewa. Pilihlah sesuai kebutuhan dan budget kita ya.
- Lokasi apartemen
Lokasi apartemen yang biasanya ada dua jenis. Yaitu di pusat kota dan di pinggiran kota. Apartemen di pusat kota harganya lebih mahal daripada pinggiran kota. Karena letaknya yang strategis. Cocok untuk pebisnis yang harus cepat sampai ke pusat bisnisnya. Sementara yang membutuhkan ketenangan, bisa memilih apartemen di pinggiran kota. View yang bagus dari pemandangan pun bisa didapat di sini.
- Sumber informasi
Nah ini dia yang tak kalah penting. Sumber informasi. Karena banyaknya apartemen yang saat ini sedang menjamur. Maka perlu sumber informasi yang akurat dan dapat dipercaya. Sehingga kita tidak salah memilih tipe apartemen sesuai dengan yang kita inginkan.
Untuk hal ini, sudah ada www.sewa-apartemen.net yang menyediakan layanan informasi lengkap mengenai apartemen. Mulai dari tipe kamar, fasilitas yang disediakan, jalur transportasi yang memungkinkan dari dan ke apartemen, sampai ke foto ruangannya. Lengkap banget deh.
Teman-teman bisa langsung cari di kolom search mengenai lokasi apartemen yang teman-teman inginkan. Atau tipe apartemennya. Supaya tidak bingung, berikut ini ada daftar lokasi sewa apartemen Jakarta Selatan yang paling banyak peminatnya.
- Sewa apartemen Kebayoran Baru, di antaranya adalah apartemen District 8, apartemen Pakubuwono Spring dan apartemen Pakubuwono Residence yang dikelilingi banyak pusat perbelanjaan dan pusat hiburan seperti Plaza Senayan Mall, Pondok Indah Mall dan Gandaria City Mall
- Sewa apartemen Kebayoran Lama, di antaranya adalah apartemen Pakubuwono Terrace dan apartemen Gandaria Heights
- Sewa apartemen Cilandak, di antaranya adalah apartemen Hampton’s Park, apartemen Bumi Mas, apartemen Bonavista dan apartemen Kebagusan City
- Sewa apartemen Pasar Minggu, di antaranya adalah apartemen Niffaro Park, apartemen Kebagusan City, dan apartemen L’Avenue
- Sewa apartemen Pesanggrahan, di antaranya adalah apartemen Puri Park View, apartemen Gateway Pesanggrahan dan apartemen Bintaro Park View
- Sewa apartemen Mampang Prapatan, di antaranya adalah apartemen Nine Residence Lippo, apartemen Kemang Village dan apartemen Marbella Residence
- Sewa apartemen Setiabudi, di antaranya adalah apartemen Tamansari Sudirman, apartemen Setiabudi Residence, apartemen Denpasar Residence dan apartemen Setiabudi Sky Garden
- Sewa apartemen di Pancoran, di antaranya adalah apartemen Kalibata City dan apartemen Pancoran Riverside
(sumber : www.sewa-apartemen.net/category/area/jakarta-selatan)
Jadi buat teman-teman yang ingin solusi hemat dengan aktivitas padat merayap, bisa mencoba sewa apartemennya. Tapi cari yang sesuai kebutuhan ya. Rekomendasinya bisa dicari di www.sewa-apartemen.net.
Semoga bermanfaat.
#sewaapartemen #sewaapartemenjakarta #sewaapartemenjakartaselatan