Kalau mendengar kata prestasi, pasti yang terbesit dalam pikiran kita adalah rasa bangga. Karena prestasi diperoleh dengan tidak mudah. Butuh perjuangan dan pengorbanan di dalamnya. Betul tidak? Betul dong.
Selain itu, ada ajang pembuktian diri yang bisa meningkatkan kepercayaan diri di sana. Ini penting karena dengan rasa percaya diri yang tinggi, kita bisa selalu optimis dan bersemangat dalam melakukan apapun. Tapi ingat ya, jiwa kompetitif yang ada harus tetap positif. Tujuannya untuk melakukan hal terbaik yang kita bisa. Serta memberikan kontribusi yang bermanfaat bagi orang lain.
Nah, hal inilah yang sudah dilakukan oleh Nasmoco Group.
Sebagai dealer resmi Toyota wilayah Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Nasmoco Group belum lama ini mendulang prestasi yang membanggakan. Yaitu memborong piala di Ajang Toyota Dealer People Award 2020. Dengan total 10 piala di kategori sales dan after sales. Penghargaan tersebut diberikan oleh pihak penyelenggaranya, PT Toyota Astra Motor (TAM) pada acara puncaknya tanggal 14 Februari 2020 kemaren di Kawasan Nusa Dua Lot, Benua, Bali. Keren ya.
Kerennya lagi, penghargaan tersebut ternyata bukan yang pertama loh bagi Nasmoco Group. Karena pada tahun sebelumnya (2019), Nasmoco Group juga mendominasi piala pada ajang yang sama. Prestasi ini seakan menjadi kado terindah bagi Nasmoco Group yang akan berulang tahun ke 59 pada 15 April 2020. Waaah happy bithday ya…
Toyota Dealer People Award memang ajang tahunan yang diadakan untuk para dealer Toyota di seluruh Indonesia. Tujuannya untuk memberikan berbagai arahan, strategi dan juga apresiasi para dealer Toyota karena sudah bahu membahu memajukan Toyota hingga saat ini.
Bagi pak Fatrijanto, Managing Director Nasmoco Group, prestasi tersebut merupakan ajang pembuktian kepada masyarakat mengenai komitmen Nasmoco yang ingin selalu memberikan yang terbaik. Yaitu dengan selalu menjaga standart kualitas layanan baik dari segi penjualan maupun purna jual. Selain itu juga menjadi bukti nyata dari konsistensi perusahaan dalam menerapkan budaya perusahaan GREAT. Yakni dukungan terhadap SOP dan sistem yang berorientasi kepada kepuasan pelanggan. (sumber : www.nasmoco.co.id)
Tahu tidak, prestasi Nasmoco di Ajang Toyota Dealer People award 2020 itu baru satu dari prestasi Nasmoco lainnya loh. Karena sebelumnya sudah banyak kontes tingkat nasional dan internasional dalam lingkup Toyota yang juga berhasil dijuarai, seperti kontes teknisi Body Paint and Repair, General Repair, Service Advisor, Supervisor serta kontes kepala cabang.
Prestasi lainnya yang tak kalah membanggakan adalah terbitnya sertifikasi ISO 9001 : 2015 yang resmi dikeluarkan awal tahun 2019 lalu. Isinya mengenai semua proses bisnis dan kerja di lingkup PT. New Ratna serta Nasmoco Group. Wow… Keberadaan sertifikasi ISO ini tentu saja dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat akan performa Nasmoco Group dalam memberikan pelayanan terbaiknya kepada pelanggan.
Konsumen bisa dipastikan semakin bangga nih dengan pretasi Nasmoco Group. Karena prestasi yang besar, menunjukkan kredibilitas perusahaan yang baik dan terpercaya.
Jadi ikut bangga kan kita. Seklaligus penasaran. Siapa dan apa sih Nasmoco Group itu? yuk kenalan.
Daftar Isi
MENGENAL NASMOCO GROUP
Namanya Nasmoco ya. Bukan Mas Moco. Hehe… Takutnya ada yang salah sebut karena sepintas namanya seperti nama panggilan kang mas. ups.
Nasmoco Group ini sebenarnya adalah nama jaringan perusahaan yang bergerak di bidang otomotif. Khususnya Toyota. Perannya sebagai dealer resmi Toyota untuk wilayah Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) begitu penting bagi perkembangan perusahaan otomotif tersebut.
Jaringan Dealer Nasmoco Group memiliki beberapa perusahaan. Salah satunya adalah PT. New Ratna Motor yang merupakan salah satu dari 5 jaringan utama PT. Toyota Astra Motor. Dimana PT. Toyota Astra Motor adalah founder dealer bermerek Toyota yang ada di Indonesia.
Bagaimana dengan bisnisnya?
PT. New Ratna Motor awalnya bernama PT. Ratna Dewi Motor yang berdiri tanggal 15 April 1961. Bisnisnya dimulai dengan pembelian Toyota Tiara sedan impor di Jakarta dan adanya pesanan 7 unit dari pemerintah Tingkat 1 Jawa Tengah. Rupanya konsumen puas dengan hasil kerja perusahaan, sehingga makin lama makin banyak yang menggunakan jasanya. Karena itulah untuk menjaga kepercayaan pelanggan, PT. Ratna Dewi Motor menawarkan jasa purna jual disamping jasa penjualan unit. Yaitu berupa pelayanan bengkel dan suku cadang.
Perkembangan perusahaan dibuktikan dengan semakin banyaknya unit mobil yang terjual tiap bulannya hingga mencapai ribuan. Sehingga prestasinya sebagai market leader otomotif di Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta tetap dapat dipertahankan hingga kini.
Perjuangan perusahaan ini jatuh bangun loh. Seperti penempatan kantor baru yang baru terjadi tanggal 1 April 1972 di Jl. Pemuda 72 Semarang. Sementara tanggal 30 Agustus 1972, PT. Ratna Dewi Motor ditunjuk menjadi dealer utama PT. Toyota Astra Motor untuk wilayah Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Wow. Semakin maju dan diapresiasi kan jadinya. Karena itulah, pada tanggal 22 Desember 1973, PT. Ratna Dewi Motor resmi mengubah namanya menjadi PT. New Ratna Motor. Sampai sekarang. (sumber : www.nasmoco.co.id)
Perjalanannya cukup panjang dan berkesan ya. Hingga akhirnya kini Nasmoco Group mempunyai 23 cabang dan 15 Sales and Service Point (SSP) atau TOSS (Toyota Outlet Service Station) yang tersebar di seluruh wilayah Jawa tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Di usianya yang ke-59 tahun, pastinya Nasmoco Group semakin matang dan bijak dalam setiap langkahnya. Pantas sekali disebut sebagai market leader otomotif, khususnya di daerah Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
PENINGKATAN SUMBER DAYA MANUSIA
Sebagai perusahaan besar dan diperhitungkan di Indonesia, Nasmoco Group punya tingkat kepedulian yang tinggi loh kepada para karyawannya. Karena karyawan merupakan aset penting perusahaan yang berperan langsung dalam memajukan perusahaan. Jadi kenyamanan karyawan juga diperhatikan. Salah satunya adalah dengan meningkatkan profesionalitas mereka.
Nasmoco Training Center hadir untuk para karyawan Nasmoco. Segala bentuk pelatihan, workshop, dan hal-hal yang berhubungan dengan peningkatan skill karyawan digodok di sini. Pantas saja karyawan Nasmoco banyak yang loyal. Dibina sekali oleh perusahaannya. Hasilnya adalah para pekerja dengan tingkat dedikasi dan lotalitas yang tinggi. Serta totalitas dalam bekerja yang sangat mumpuni. Salut deh.
Oh iya, gedung Nasmoco Training Center ini berada di Jl. Raya Keliwage km 5 Semarang ya. Luas bangunannya kurang lebih 900 meter persegi dan sudah dilengkapi dengan sarana prasarana yang canggih. Jadi berasa sekolah lagi kalau sudah masuk ke sana ya. Tidak heran kalau melihat karyawan Nasmoco keren-keren dan profesional semua. Karena mereka dilatih oleh perusahaan tempat mereka bekerja.
Ibaratnya kalau sudah bergabung dengan perusahaan Nasmoco, kita bukan hanya mendapatkan gaji per bulan. Tapi juga ilmu yang tak terbatas nilainya. Dijadikan pintar juga. Salut dan bangga nih sama Nasmoco.
KEGIATAN USAHA NASMOCO GROUP
Sebagai kendali perkembangan Toyota di Indonesia dengan semangat Lets Go Beyond Toyota, PT. New Ratna Motor melalui jaringan Nasmoco Group memiliki 3 kegiatan utama yang bertujuan untuk pelayanan terbaik kepada pelanggannya. Yaitu Sales, Service dan Spare part.
SALES
Kegiatan utamanya adalah menjual unit kendaraan bermotor kepada konsumen.Baik lewat dealer, pameran maupun kegiatan sejenis yang berdampak pada kenaikan tingkat penjualan unit mobil. Strategi penjualan sangat diperlukan di sini. Bisa dengan penjualan langsung, promo bulanan, sampai undian berhadiah.
Nah, bicara soal undian berhadiah. Sudah tahu belum kalau menjelang 59 tahun Nasmoco Anniversary, ada promo keren dari Nasmoco Group. Namanya promo Toyota Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) bertajuk Fantastik 59 tahun Nasmoco. Bentuknya yaitu undian Toyota Fun Fest 2020.
Banyak banget loh benefit yang didapatkan jika mengikuti undian Toyota ini. Diantaranya Lucky Draw 20 mobil (10 Innova Venturer dan 10 Calya), 20 I watch series 4, penawaran spektakuler rate collaborate TAF dan ACC dengan DP hanya 30 persen saja, rate 3, 68 persen dan flat selama 3 tahun.
Jadi menurut pak Fatrijanto selaku Mananging Director Nasmoco Group, pelanggan yang membeli Calya, hanya perlu membayar DP 8 jutaan saja dengan angsuran selama 3 tahun atau pembelian Agya dengan DP 9 jutaan saja dengan angsuran 3 tahun juga. Pembelian dengan promo ini berlaku selama bulan Februari sampai April 2020 di semua cabang Nasmoco yang ada di Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta.
Semua undian yang masuk berkesempatan untuk memenangkan hadiah utama loh. Yaitu 1 Agya, 1 Calya, 1 Sienta dan 59 TV LED 43 inchi. Wow banget gak tuh. Terutama dengan tiga mobil utama yang diperebutkan sebagai hadiah grandprize. Yaitu Agya, Calya dan Sienta. Yuk kita intip seperti apa sih ketiga mobil grandprizenya.
TOYOTA AGYA 2020
Mobil Agya yang diperebutkan di sini adalah Toyota Agya keluaran terbaru tahun 2020 yang masuk kategori mobil hatchback compact car. Desainnya cukup sederhana namun tangguh. Seperti yang terlihat di bagian interiornya. Sudah dilengkapi dengan power window, pengatur kaca spion electric, AC, central door lock di bagian samping pengemudi, kursi dengan head rest dan sabuk pengaman di semua kursi. Bagasinya pun lumayan besar dan bisa menampung banyak loh.
Itu baru bagian interiornya. Bagian eksteriornya juga keren. Karena dilengkapi dengan kampu depan dan lampu belakang yang sudah menggunakan LED, body kit TRD dengan velg dua tone. Terlihat berkelas deh tapi tetap simpel.
Bagaimana dengan bensinnya? Tenang, semua type New Agya 1.0 sudah dilengkapi dengan mesin 3 cylinder, 12 Valves, DOHC VVT-i dengan kapasitas mesin 998 cc atau 1 liter. Hemat bahan bakar dan sangat ramah lingkungan. (sumber : https://www.rentalmobilbali.net/toyota-agya/)
TOYOTA CALYA
Toyota Calya memiliki desain yang mungil namun terlihat elegan. Kombinasi antara Avanza dan Innova. Bagian interiornya terutama tempat duduknya dilengkapi dengan material kain febric yang cukup nyaman. Ruang kabinnya juga sangat lega. Konsep desain bubble head lining diterapkan di sini, yaitu bentuk atap pilar C yang lebih menggembung ke atas. Sehingga cocok sekali untuk anggota keluarga yang bepergian dengan membawa banyak barang.
Mobil Calya juga maju dibidang keamanan dan keselamatan penumpangnya. Karena sudah dilengkapi dengan airbag untuk pengemudi dan penumpang depan, 3 point seatbelt di setiap kursi, parking sensor, alarm immobilizer dan juga ABS. Berdasar pada hasil pengujian ASEAN NCAP, yaitu lembaga yang berfokus pada keselamatan kendaraan, Toyota Calya ini meraih skor bintang empat dari total lima bintang untuk perlingan orang dewasa dan anak-anak. Patut diacungi jempol kan. (sumber : https://www.carmudi.co.id)
TOYOTA SIENTA
Sienta merupakan mobil keluarga yang multiguna. Konsep yang diusung yaitu multi activity vehicle (MAV) dengan desain modern, fitur canggih, level keamanan tertinggi dan tentunya muat untuk 7 penumpang di dalamnya. (sumber : https://otomotif.kompas.com)
Konsep interiornya menggunakan tema “Seamless functionality” yang merupakan patokan Toyota untuk membuat interior nyaman dan mewah. Seperti pada dashboardnya. Ada dua layer dashboard with three dimensional panel design yang membuatnya terlihat mewah dan elegan. Fitur entertainmentnya lengkap sehingga pengendara bisa menikmati masa berkendara tanpa bosan.
Bagaimana? Keren keren kan hadiah utamanya dan tentunya yang terbaik. Ketiganya memiliki desain yang anggun dan pastinya perawatannya mudah. Apalagi di Toyota sudah disediakan jasa service dan spare part bagi semua jenis mobil Toyota di Indonesia.
SERVICE
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, pelayanan Nasmoco Group tidak memfokuskan pada penjualan unit saja. Melainkan juga pada servicenya. Hal itu tentunya ditujukan untuk kepuasan dan kenyamanan pelanggannya. Jadi kalau beli mobilnya di dealer resmi, maka untuk servicenya akan lebih baik kalau ke dealer resminya juga. Karena lebih terjamin dalam pengelolaan mesin kendaraan bermotornya.
Ada dua jenis pelayanan yang ditawarkan kepada pelanggannya loh. Yaitu General Repair serta Body Repair and Paint.
General Repair berfokus pada pelayanan secara umum. Dimana di setiap bengkel Nasmoco sudah dilengkapi dengan peralatan Hi- Tech yang super canggih. Seperti Intelligent Tester, CO Tester / Gas Analyzer dengan jumlah stall 297.
Selain itu setiap bengkel juga dilengkapi dengan Armada Nasmoco Emergency Assistance (NEA) yang siap melayani kebutuhan pelanggan selama 24 jam. Asyik kan.
Punya mobil dengan pelayanan ekstra? Tak perlu khawatir. Karena bengkel Nasmoco Group juga memiliki Lexus Satellite Service (LSS) yang dikhususkan untuk perbaikan mobil premium Toyota Lexus. Mekanik dan peralatannya pun disesuaikan dengan standart Lexus lengkap dengan ruang tunggu VIP yang super nyaman. Kurang apa coba. Semua ada di Nasmoco Group.
Tidak sempat datang ke dealer? Tenang. Ada layanan booking service Nasmoco App yang siap membantu kamu untuk mengakses layanan bengkel. Sip gak tuh?
Body Repair and Paint juga tak kalah keren. Karena sudah dilengkapi dengan fasilitas ruang Epony / Surfacer, Mixing Machine, Spraybooth + oven (combybooth), Car Bench / Frame Aligner, serta Special Service Tool dengan jumlah total seluruhnya 297. Canggih ya.
Kalau melihat kecanggihan Nasmoco Group, jadi makin semangat ikutan undian Lucky Draw di Fun Fest 2020. Karena yang ditawarkan bukan hanya mobilnya. Tapi juga service yang membanggakan. Yuk segera ambil bagian. Terutama teman-teman yang ada di daerah Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta. Segera datang ke dealer Nasmoco terdekat untuk dapatkan kesempatan memenangkan hadiah dari Toyota.
**
Artikel ini diikutkan dalam lomba Webblog Nasmoco bertajuk Fantastik 59 tahun Nasmoco Anniversary.
Sumber artikel dan gambar :
https://www.rentalmobilbali.net/toyota-agya/
https://www.carmudi.co.id/journal/mpv-murah-toyota-calon-mobil-sejuta-umat/
https://otomotif.kompas.com/read/2016/08/26/110906315/kata.mereka.tentang.toyota.sienta
123 Comments. Leave new
Terimakasih infonya mbak indah. Walaopun blm punya mobil, tapi siapa tau kapan2 perlu info ini
sama sama.semoga bisa punya mobil.Ammin
Wah saya pingin banget dapet new Agya 2020 nih. Toyota selalu keren
setuju mbak. kalau dapat Agya saya diajak jalan jalan ya.hehe
swmoga menang lomba blog ya mbaaa
Aaaamiin. makasih mbak Diah
Eh keren banget punya training center sendiri
iya nih. makanya toyota keren ya
Wah, selamat buat Nasmoco. Keren… Kantor kayak gini nih idaman banget. Yang bisa bikin karyawannya berkembang dan nggak stuck gitu-gitu aja. Keren lagi ada grandprize mobil… Mantaaap
setuju. dibina luar dalam ya. pantas dipercaya masyarakat.
Udah lama banget kenal Toyota. Brand otomotif terkemuka di Dunia. Btw udah banyak penghargaan membuatnya semakin terpercaya
iya kak. prestasi menentukan tingkat kepercayaan pelanggan. nasmoco sudah buktikan itu.
Sekilas saya bacanya Mas Maco lho, maklum orang Jawa sukanya panggil Mas. Gak taunya namanya Nasmoco. Butuh pembiasaan biar gak salah nyebut
Nah kan, makanya aku tulis di pembahasan mengenal Nasmoco. jangan salah sebut jadi mas maco. hahahaha…. ternyata ada yang salah sebut. hihihi…
Apapun perusahaannya, selama komitmen meningkatkan daya saing SDM, saya selalu angkat topi untuknya. Tak terkecuali Nasmoco Group ini. Sukses slalu.
yes, Nasmoco gak cuman memberi yang terbaik buat pelanggan. tapi juga SDM di dalam perusahaan. keren emang.
Terbaik sih ya layanannnya, tau akan kebutuhan konsumen.
Semoga saya bisa punya Mobil hehe
Aaamiin… saya doakan semoga terkabul kak.
Sejak dulu mobil kami selalu Toyota. Ortu nggak pernah percaya merek lain. Seru juga ya ternyata perusahaan ini ngasih undian yang hadiahnya wow. Pasti banyak yang ikutan karena banyak yang beli mobil Toyota.
wah pelanggan setia toyota nih. ikutan kak. siapa tahu menang
Terimakasih informasinya, terutama promo yang ditawarkan dari Nasmoco. Kali aja dapet promo pas beli mobil, hehe
good luck kak
Mobil toyota memang terkenal handal dan tangguh…..
Selamat atas penghargaan yang diraih oleh Nasmoco di Ajang Toyota Dealer People Award 2020.
Semoga kedepannya semakin sukses…
Thank you infonya Mbak Indah. Wah iya Nasmoco keren banget loh, karyawannya Sejahtera banget deh pokoknya. Hahaha kenal salah satu karyawannya yang kerja di Nasmoco cabang Solo. Dan Beneran nggak bohong
Wah impian ku untuk memiliki mobil nih terkadang sudah cape naik motor. Kini saatnya naik mobil tanpa kepanasan.
Gak heran yah mba, Nasmoco sudah mencapai usia ke 59 tahun, terlihat dari bentuk dedikasi dan keuletan mereka 🙂
Jika SDM di suatu perusahaan baik, tentu perusahaan tersebut semakin bergerak jauh kedepan.
Tentu hal tersebut juga didukung dengan kesejahteraan SDM di perusahaan.
Maka tak heran jika perusahaan sekelas Nasmoco Group menorehkan prestasi di ajang bergengsi. Salut deh pokoknya
Selamat ya untuk Nasmoco Group yang telah mendulang prestasi yang membanggakan. Semoga tahun-tahun tetap berprestasi dan lebih lagi. Selamat juga untuk teman-teman sebagai calon penerima hadiah dari Nasmoco Group 🙂
Wah mantap banget Nasmoco ini ya
Sistem layanannya profesional banget
Gak heran kalau selalu berprestasi di ajangajang otomotif
Saluuuut
salut bersama sama kita
Layanan yang profesional dan berorientasi pada konsumen, tak heran pelanggannya pun loyal dan nggak mau pindah ke lain dealer
yes kakak. juara emang si nasmoco ini.
wah memborong 10 piala itu prestasi yang sangat bagus. Nggak heran karena memang kualitas layanan dari Nasmoco ini bagus.
Kapan ya dia ekspansi ke timur, mengembangkan di area Jatim
Ditunggu kak. sebentar lagi. hehe
sepintas beneran ya kaya mas moko wkwk. senangnya ya banyak dealer toyota di sana
iya kak. awas belibet ngucapinnya. hehe
Sering lewatin gedung Nasmoco yang di Semarang, besar dan keliatan megah. Gak salah sih, Toyota kan merk besar. Pengen juga suatu saat punya mobil Toyota. Masih nabung, hihihi
aku doain cepet terkumpul tabungannya kak buat beli mobil toyota
Nasmoco group ini keren ya kak.. bisa bertahan berkali-kali di masa sulit. Bahkan sudah bertahan hingga 59 tahun. Semoga Nasmoco semakin berkilau. Btw, asyik banget kalo pas beli mobil dapet mobil satu lagi.. di mana lagi bisa begini ya kalo bukan di nasmoco.
iyesss, keren ya undiannya. ikutan gak kak?
Ini ad di feed ig mbak y? Klo ga slh aku pernah komen deh. Bener ga ? Hehe
ada kak. aku share di ig ku juga. @wahyu_indahr . makasih kaalau sudah komen
59 th berdiri, usaha yg sudah turun temurun. Kalo gak system dan pelayanannya bagus, belum tentu bisa berumur panjang. Terima kasih informasi nya
sama sama kak. semoga bermanfaat
Toyota mah memang sudsh terbukti kualitas layanan dan produknya.. kalau di jogja ada nasmoco ya kak bukan mas moco…hehehe…
nasmoco kak. bukan mas moco. hehe
wah kalo ada perusahaan yang ngasih training ke karyawannya itu, very good sih. jadi karyawan bisa nambah skill ya. keren banget pt nasmoco ini. semoga semakin sukse kedepannya. aamiin
sukses selalu buat nasmoco
Wah sebagai dealer Toyota ternyata Nasmoco punya rekam jejak panjang ya..terbukti menjadi dealer no.1 di Jawa Tengah. Salut nih ada dealer di daerah yg kinerjanya baik seperti ini.
ikut bangga ya kak kita.
Semoga nasmoco bisa melebarkan sayapnya kepenjuru Indonesia biar masyarakat Indonesia bisa memakai produknya
Jadi pengen punya mobil nie , untuk menunjang mobilitas, apalagi beli di acara fantastik 59th nasmoco ya jadi benefitnya dobel ya
iya dong. undian promo ulaang taahun. ikut kaak
Bener banget kalo uda ngomongin prestasi pasti yang terbesit memang rasa bangga. Hadiah utamanya semua menggoda dan rasanya ingin membawa pulang yah.
bawa pulaang semuaanya yuk kak. hehe
Usia 59 tahun sudah merupakan usia yang sangat matang bagi sebuah perusahaan ya Mbak. Mudah-mudahan Nasmoco juga bisa melebarkan sayap bisnisnya ke luar Jawa juga.
Aamiin. perusahaan besar kak. Pasti bisa lebih berkembang
Toyota itu adalah merek mobil terpercaya keluarga kami. Pokokmya kalau beli mobil harus toyota.
siip. pelanggan setia nih
Keren banget ya saya baru tau istilah yang akrabnya dealer bisa sebesar dan semanfaat ini. Banyak banget juga programnya buat karyawan. 23 cabang itu lumayan banyak ya k, berarti emang udah berkualitas dan integritas ini Nasmoco. Sukses ya mb lomba-nya
Senang banget kalau ada dealer seperti ini. Memberikan pelayanan dan fasilitas untuk setiap pelanggannya.
Aku juga akan betah selalu beli mobil disana kalau pelayanannya seperti ini. Sukses terus untuk Nasmoco
Kerja keras memang dapat membuahkan hasil yang lebih baik. Seperti yg dilakukan nasmoco, tingkat kepercayaan yang tinggi dari masyarakat telah banyak memberikan berbagai penghargaan bahkan telah mendapatkan sertifikasi ISO 9001:2015
Woow keren banget ya Mba Nasmoco ini bisa memborong 10 piala sekaligus di Ajang Toyota Dealer People Award 2020. Selamat Nasmoco, semoga makin sukses lagi ke depannya ya. Aamiin….
Ternyata Nasmoco sudah meraih sertifikat ISO 9001 juga ya? Berarti kualitas layanannya sangat terjaga. Mantab deh, semoga semakin maju terus.
sudah kak. Jadi makin terpercaya kan.
Saya mengenal Nasmoco sejak tahun 1997. Bahkan mobil Kijang yang pernah dibeli waktu itu pun sampai sekarang masih ada dan masih baik-baik saja. Memang produk Toyota tuh kece-kece. Saya suka 🙂
Waah tangguh ya nasmoco. saya juga suka …
Selamat dan sukses buat Nasmoco ya,
Kantornya keren, layanannya bgs,
semoga buka cabang di luar jawa hehe
Aamiin. semoga cabangnya di seluruh Indonesia. hehe
Seru banget ya ada New Agya 2020. Kece nih kalo bisa dapat mobil keluaran terbaru.
wah kalau dapat saya diajak jalan jalan ya mbak
Dealernya baik hati sekali, buat undian berhadiah mobil gitu. Pasti pelanggannya senang
pasti senenglah. sudah banyak yang membuktikan kalau nasmoco memang keren dan terpercaya.
Pemilik Nasmoco masuk deretan org terkaya se Jogja nomer berapa niihh. Kok cabangnya banyak gitu
belum ngitung mas. hehe. aku tanya walikota dulu yak. wkwkwk…
nasmoco tu layanannya prima dengan biaya yang masuk akal. Tidak akan kecewa kalau dilayani oleh Nasmoco.
wah sudah langganan nih kayaknya. sampai tahu kualitas nasmoco
Kerennn, ternyata banyak banget prestasi dari nasmoco ini. Btw saya salfok sama tanggal ultahnya, cm beda sehari sm ultah saya hehehe.
waah dirayain bareng yuk kak. hehe
prestasi dari Nasmoco ini banyak juga ya mbaa, salut deh dan juga meriah nih perayaan Anniv nya
heboh dan meriah mbak. sesuailah dengan nama besarnya nasmoco
Lucky Drawnya 20 mobil Toyota..gilaa! Nasmoco keren euy, layanan paripurna, hadiah pun mennati pelanggannya
banyak banget ya kak. jadi pengen bawa satuuu aja. hehe
Salut sama nasmoco . Jaya selalu perusahaannya karena cukup besar dan lama dalam bisnis khususnya bidang otomotif mobil Toyota ya.
iya bener. saya juga salut kakak.
Kesempatan ini. Hehe…semoga menang, Mbak.
Aaamiin. Makasih doanya mas. ^^
Nama Nasmoco ini udah terkenal bgt sejak aku kecil. Sudah bertahan puluhan tahun, lebih dari setengah abad. Keren!
Waah sudah lama banget kenalnya ya. kamu juga keren kakak. hehe
Dengan kesigapan dan kualitas pelayanan dari nasmoco, wajar kalo dealer toyota ini masih terus dipercaya oleh konsumen selama puluhan tahun.
betul bang. kualitas terpercaya membuat nama perusahaan pantas diperhitungkan.
Thanks mba Indah, baca ini jadi tahu. Memang sebuah prestasi yang perlu dibanggakan. Gak heran sih kalau dealer Toyota punya hati ditengah masyarakat Indonesia khusunya.
betul mbak. Prestasi menentukan ekpektasi. iya kan…
sama sama kak. prestasi menentukan tingkat kepercayaan orang lain pada kita. jadi perlu dijaga juga.
Wah selamat ulang tahun Nasmoco yang ke-59 Tahun. Pantes yah dealer Toyota ada dimana-mana dan stafnya cekatan banget, wong dibalik layarnya pun kece banget gini pelatihan-pelatihannya~
DIbalik sebuah kesuksesan ada tim work yang kece badai ya kak.
Dari dulu hingga kini, Toyota memang sudah teruji dan mendapat tempat di hati masyarakat. Mau beli Toyota ya di nasmoco aja. Semoga dapat hadiahnya.
Wah ikutan undiannya ya kak. Semoga menang ya.
Wah, sudah ada sejak tahun 1961 dan prestasinya hingga kini tetap luar biasa. Semoga para karyawannya selalu bahagia
pasti bahagia dong. gak cuman dikasih gaji, tapi juga ilmu. dibina banget sama perusahaannya.
Eeh, ulang tahun nya besok dong ya?
Selamat ulang tahun ya Nasmoco. Semoga sukses terus dan tetap jadi perusahaan tangguh. Aamiin…
Aamiin. makasih kakak
Wow Nasmoco ini keren ya
Dikelola tenaga profesional banget, makanya service buat pelanggannya juga memuaskan
Apalagi brand yang dibawa itu Toyota, gak diragukan lagi kualitasnya
Semoga makin sukses buat Nasmoco
sukses terus. jadi bangga kita ya
wah, makin percaya deh sama Nasmoco. Baru tahu kalau usianya udah 59 tahun, berarti udah teruji ketangguhannya ya? jadi banyak yang percaya beli mobil Toyota di Nasmoco. Selamat Ulang Tahun Nasmoco, semoga makin sukses
makin percaya deh sama Nasmoco. Baru tahu kalau usianya udah 59 tahun, berarti udah teruji ketangguhannya ya? jadi banyak yang percaya beli mobil Toyota di Nasmoco. Selamat Ulang Tahun Nasmoco, semoga makin sukses
wah keren… Nasmoco memang jossss
mantap
Selamat ulangtahun nasmoco. Pelayanannya memang oke punya baik pada klien maupun pengunjung.
Produk toyota memang jaminan mutu
..after salenya juga lumayan makanya banyak dicari dan laris
selamat mengulang tahun buat Nasmoco nih, makin bersinar buat tahun-tahun seterusnya ya. Meriah banget
Aamiin. makasih kakak
Semoga nasmoco bisa melebarkan sayapnya kepenjuru Indonesia biar masyarakat Indonesia bisa memakai produknya
Aaamiin. doa terbaik buat nasmoco deh.
Keren ya Nasmoco ini, bisa mendominasi berbagai ajang yang diikutinya. Memang sih kuliat dari berbagai fasilitas yang ditawarkan, Nasmoco Group ini serius banget dalam mengembangkan bisnisnya, totalitasnya terlihat dari berbagai inovasi yang dilakukan dan dibuktikan dengan berbagai penghargaan yang didapatkan
prestasi menunjukkan dedikasi dan kematangan kak. makin terpercaya karena punya sederet prestasi yang membanggakan.
Wah belakangan aku sering dengar soal Nasmoco tapi hanya sekilas. Dan baru tahu ternyata Toyota ngadain ajang awarding tahunan ini Dan Nasmoco selalu sukses menggondol awardnya yah. Salut. Plus usianya 59 tahun? Wow banget, semoga makin sukses buat Nasmoco
makin matang ya umurnya. pelayanannya juga makin terjamin. jadi makin terpercaya.
semoga nasmoco sukses selalu dan banyak pembeli yang ingin beli ke sini.. doa yang terbaik buat nasmoco
Aaamiin, semoga terkabul. dan makin jaya ya nasmoco
kerennya event anniversary nasmoco. hadiah lucky draw nya keren-keren loh… beruntung nih yang dapet hadiahnya…
bener banget mbak. coba kalau saya yang menang ya. pasti udah jingkrak jingkrak. hehe
Awal mula bisnisnya keren banget, yaa. Cukup berani untuk pengadaan 7 unit mobil untuk pemda lagi. Btw, aku naksir yang Calya, karena udah ada air bag-nya. Insyaallah jadi lebih tenang berkendara. Kalo Agya kayaknya nggak ada penambahan dari seri sebelumnya, yaa. Kecuali wiper belakang kayaknya.
wah pelanggan toyota nih sampai tahu detail mobil incaran.